Pecak Ayam Bakar

Friday 13 December 20130 comments


Assalamualaikum.wr.wb.... Sahabat Rienie, kali ini saya mau berbagi Resep Masakan, Yaitu "Pecak Ayam Bakar". Cara buatnya sederhana kog heee... 



BAHAN:
• ½ ekor ayam kampung muda, cuci bersih, potong jadi 4 bagian
• 1000 ml air
• 500 ml air kelapa
• 3 lembar daun salam
• 1 batang serai, memarkan, buat simpul
• 3 cm lengkuas, memarkan

BUMBU UNGKEP, HALUSKAN:
• 4 butir bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 3 butir kemiri sangrai
• 1 sdt ketumbar sangrai
• Garam secukupnya

BUMBU SAMBAL PECAK:
• ½ sdm minyak sayur
• 8 buah cabai rawit merah dan hijau
• 3 butir bawang merah
• 2 butir kemiri sangrai
• 1 sdm air matang
• 1 sdm kacang tanah kupas, sangrai matang, cincang halus
• Garam secukupnya
• Gula pasir secukupnya

PELENGKAP:
• Daun kemangi secukupnya, cuci dengan air bergaram, bilas dengan air matang dingin
• Jeruk sambal, belah 2
• Lalapan secukupnya

CARA MEMASAK PECAK AYAM BAKAR:
1. Tempatkan ayam dalam wajan, tuang air dan air kelapa. Masukkan bumbu halus, daun salam, serai, dan lengkuas, aduk, tutup wajan, masak dengan api sedang hingga ayam matang dan bumbu meresap. Angkat dan sisihkan.
2. Bumbu sambal pecak: Panaskan minyak, tumis cabai, bawang merah, dan kemiri hingga layu, angkat, lalu ulek kasar bersama garam, gula pasir, dan air matang. Pindahkan ke mangkuk sambal, taburi kacang sangrai.
3. Panaskan pemanggang, panggang
ayam hingga kecokelatan, lalu angkat.
4. Pindahkan ke piring saji, lalu sajikan bersama sambal pecak dan pelengkapnya

Sekian Resep masakan dari saya, semoga Resep "Pecak Ayam Bakar" ini, bisa bermanfaat bagi anda.
Selamat Mencoba.....!!!
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Rienie Aniez - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger